OPINI  

Antisipasi Kamtibmas Warga selama Musim Liburan Lebaran.

Kabar Daerah Jabar, Cibitung. (09/06/2018) Suasana persiapan penjagaan Kamtibmas oleh warga seluruh Wilayah lingkungan Kecamatan Cibitung dalam persiapan menyambut liburan lebaran 2018 serta keamanan lingkungan pada saat warga mudik menuju kampung halaman, terlihat jelas dengan mengantisipasi dengan memagar perbatasan setiap lingkungan dengan sistem satu pintu dan lampu penerangan setiap rumah.

Hal ini dapat terlihat di perumahan Villa Mutiara Jaya RW. 013 Desa Wanajaya. Dengan sigap seluruh warga sekitar untuk melakukan kegiatan tersebut.

“Antisipasi Kamtibmas ini sudah menjadi satu kebiasaan dilingkungan Kami pasca Liburan lebaran”, Informasi Bapak Rahmatulloh salah satu tokoh Masyarakat sekitar.

” ini salah satu bentuk kepedulian warga sini dalam membantu pihak berwajib yaitu kepolisian dalam menjaga keamanan lingkungan, dimana banyak warga yang pulang kampung ” lanjutnya kepada Creww Media KD Jabar di lokasi.

Selain itu selain melakukan persiapan tersebut, warga juga melakukan ronda bergilir bersama keamanan lingkungan (satpam) lingkungan RW.013, selama liburan dari H-7 sampai dengan H+7. ” Dan saya harap warga yang meninggalkan rumahnya untuk pulang kampung harus memberi laporan kepada RT masing-masing untuk dapat di kontrol pada saat rumah ditinggalkan. jangan lupa matikan kompor gas, dan meninggalkan nomor telpon kepada kepala atau koordinator lingkungan masing-masing dalam hal ini ke Rtan” . Imbuhnya mengakhiri wawancara dengan KD Jabar. ( team KD Jabar )

Tinggalkan Balasan