Rumah Kreatifitas ‘House 52’ Cikarang Dalam Menyambut HUT RI Ke 73 Akan Gelar Pameran Visual Art

Cikarang Barat, jabarkabardaerah.com – (04/08/18), Seperti diketahui, Rumah Kreatifitas ‘House 52’ yang konsisten sebagai markas komunitas seni dan budaya subculture, yang selama ini sering mengelar acara seni. Tak ada yang lebih mendasar dari pada berkarya karena desakan naluri dan darimana hal itu muncul tak lain dari apa yang dialami di keseharian dan tidak ada batasan terhadap apa yang layak dan tidak layak untuk berkarya.

Kepada Kabar Daerah Jabar, Deni Martini selaku panitia pameran, menjelaskan rencana pameran karya visual art yang akan diselengarakan baik dalam bentuk seni lukis, fotografi, mural, tattoo, art printing, workshop sablon, dan instalasi dipamerkan. Ungkapnya

Lanjutnya “Acara ini di adakan dalam rangka menyambut perayaan hari kemerdekaan Republik Indonesia, kamis sebagai pelaku seni dan budaya memiliki padangan bahwa kemerdekaan adalah bebas berekspresi, berkarya maka kami dedikasikan lewat ajang pameran visual art yang akan kami gelar sebagai persembahan HUT RI Ke 73 tahun” Imbuhnya.

Acara pameran visual art yang akan di gelar tidak memiliki tema khusus, dan bagi rekan – rekan yang mempunyai karya seni dan ingin berpartisipasi dalam pameran yang akan digelar di House 52 mengirimkan hasil karya langsung ke Rumah Kreatifitas House 52 atau menghubungi Deni Martini di jalan telaga asih nomor 52 kampung babakan cikarang, selambat – lambatnya tanggal 15 Agustus 2018 dan tidak dipungut biaya, Pungkasnya.

Hal senada juga di sampaikan oleh feby dari vocalis escoret, bahwa kemerdekaan merupakan kebebasan berkarya, berkreatifitas, dan berekspresi. Maka teman – teman dapat bergabung dalam pameran visual art baik senin photografi, seni rupa, dan lainya. Yang akan di gelar di House 52 Cikarang mari berekpesi bersama di acara tersebut, Ujarnya. ( why )

Tinggalkan Balasan