DAERAH  

Antisipasi Penyebaran Virus Corona Polresta Cirebon Lakukan Deteksi Suhu Dan Penyemprotan Desinfektan

JABAR.KABARDAERAH.COM . CIREBON- Polresta Cirebon Polda Jabar melalui bagian Urusan Kesehatan (Urkes) melaksanakan pendeteksian suhu kepada masyarakat dan Penyemprotan Disinfektan  untuk mengantisipasi, mengatasi dan mencegah penyebaran Covid-19 atau virus Corona. Rabu (18/3/2020).

Pelaksanaan Penyemprotan Disinfektan dilaksanakan di ruang -ruang pelayanan dan  halaman Mapolresta Cirebon hingga ruangan Masjid Mapolresta Cirebon, dipimpin oleh Paurkes Polresta Cirebon IPDA H. Ilyas.

Kapolresta Cirebon Kombes Pol M. Syahduddi S.I.K, M.Si melalui Kepala Urusan Kesehatan (Paur Kes) Ipda H. Ilyas mengatakan, kami dari urusan  kesehatan Polresta Cirebon melakukan  penyemprotan ini gunanya untuk mencegah penyebaran virus  corona yang sekarang sedang  terjangkit di Indonesia terutama di pusat – pusat pelayanan.

Kami melakukan pendeteksian dan penyempropan seperti di tempat penjagaan pintu masuk, di pelayanan SIM kemudian di pelayanan SKCK serta pelayanan – pelayanan lain yang banyak berkumpulnya masyarakat untuk  membutuhkan pelayanan dari pihak Kepolisian,” terang Ipda H. Ilyas kepada KD.

Lebih lanjut Ipda H. Ilyas mengatakan, sebelum memasuki Mapolresta Cirebon, masyarakat yang ingin membutuhkan pelayanan kita sortir terlebih dahulu di tempat penjagaan depan untuk pengukuran suhu badan yang  gunanya untuk mendeteksi seseorang.

Selanjutnya Kata Ipda H. Ilyas, apabila suhu badannya 38 derajat maka prosedurnya kita bawa ke bagian kesehatan untuk diobati dan di cek screning, kemudian ada juga Hand Sanitizer untuk cuci tangan  masyarakat yang akan memasuki Mapolresta Cirebon, dan itu wajib dilakukan supaya terbebas dari virus dan kuman.

Kami melakukan kegiatan ini sejak hari Senin (16/3/2020) setelah pemerintah mengumumkan adanya wabah virus corona di Indonesia dan melarang untuk berkumpulnya masyarakat di tempat – tempat umum,” ujar Ipda H. Ilyas.

Tetapi kata Ipda H. Ilyas, karena di Polresta ini harus melayani masyarakat, istilahnya  kita harus juga melaksanakan tugas pelayanan sebagaimana mestinya, makanya kita antisipasi untuk masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan di Polresta Cirebon harus mencuci tangan menggunakan Hand Sanitizer, dan alat pendeteksi suhu agar kita dari bagian urusan kesehatan bisa mengetahui ukuran suhu kita setelah di ukur suhunya penjagaan pintu masuk Mapolresta Cirebon ini.

“Kegiatan pencegahan penyebaran virus corona ini akan kita lakukan terus menerus sampai ada pengumuman resmi dari pemerintah bahwa virus corona di Indonesia benar – benar sudah aman dan terbebas,” ucapnya.

Harapannya, bahwa masyarakat dan seluruh anggota Polresta Cirebon khususnya dan umumnya masyarakat di kabupaten Cirebon ini terbebas dari virus corona dan bebas dari segala penyakit apapun seperti yang telah didengungkan oleh pemerintah,” pungkas Paurkes Polresta Cirebon, Ipda H. Ilyas.

(yan/kd)