Bima Arya: Kami Ingin Kalian Jadi Generasi yang Membanggakan Bangsa dan Orang Tua

JABAR.KABARDAERAH.COM . BOGOR – Dihadapan ratusan para pelajar sekolah yang terjaring oleh jajaran Polresta Bogor Kota, saat akan berangkat demonstrasi ke Jakarta, Walikota Bogor Bima Arya menghimbau dan memintak agar tidak ikut ikut aksi demo dan terprovokasi dengan ajakan melalui medsos, Senin (30/9/3019).

Sebelumnya jajaran Polresta Bogor Kota, berhasil menjaring lebih kurang 259 orang pelajar dari berbagai sekolah yang ada di wilayah Kota / Kabupaten Bogor. Mereka berhasil di amankan saat berkumpul di stasiun Bogor dan di titik lainnya.

Para pelajar ini langsung di angkut dan di bawa ke Mapolresta Bogor Kota dengan menggunakan truck Polisi. Satu persatu mereka didata dan di periksa. Dari ratusan pelajar yang diamankan, ada 3 ( tiga ) orang pelajar siswi yang bersekolah di wilayah Kabupaten Bogor.

Sementara itu, seorang pelajar yang kedapatan membawa ( sajam ) langsung di pisahkan dan di bawa ke unit Reskrim untuk di periksa lebih lanjut. Kapolresta Bogor Kota , Kombes Pol. Hendri Fiuser, menghimbau agar para pelajar yang terjaring ini, diberikan pembinaan di sekolah masing masing.

Selanjutnya Bima Arya yang didamping Kapolresta Bogor Kota dan Kabag Ops Polresta Bogor Kota, menanyakan kepada satu persatu para pelajar yang terjaring, terkait motif dan tujuan mereka ikut demo ke Jakarta.

” Sekarang bukan saat nya kalian ikut demo, tugas kalian adalah belajar, lulus dan jadi kebanggaan orang tua kalian. Mereka sudah susah payah membiayai sekolah kalian ” ujar Walikota Bogor.

sambung nya lagi, ” ada saat nya nanti kalian memyampaikan aspirasi, melalui cara cara yang terpelajar, sopan dan tidak anarkis ” .

Setelah mendapat arahan dan himbauan dari orang nomor 1 di Kota Bogor ini, selajut nya para pelajar ini, di kembali ke pihak sekolah masing masing dan orang tua mereka.

( Lukman )