SUKABUMI . JABAR.KABARDAERAH.COM — Subkoordinator Penyuluhan pada Bidang Penyuluhan Dan Pengembangan Usaha Pertanian, Yuyus Yustriana mengatakan, ada sejumlah penyuluh pertanian berprestasi asal Kabupaten Sukabumi kembali mengikuti Lomba Penyuluh Berprestasi yang digelar Dinas Tanaman Pangan Dan Hortikultura Jawa Barat.
Dirinya menegaskan lomba tersebut diikuti oleh empat orang penyuluh dan dua orang petani/pelaku usaha pertanian.
” Ada enam kategori yang dilombakan,” terang Yuyus, Senin (3/6/24).
Enam orang yang mengikuti lomba tersebut adalah Lucky I Gunawan untuk Kategori Penyuluh ASN Berprestasi, Diat Sujatman untuk Kategori BPP Berprestasi, Rian Hidayat untuk Kategori Non ASN Bidang Tanaman Pangan Berprestasi, Miftah Riyadi untuk Kategori Non ASN Bidang Tanaman Hortikultura Berprestasi. Sementara lainnya yakni Irna Yusmalia untuk Kategori Kelembagaan Ekonomi Petani Berprestasi, dan Dikri Syahru Ramdhan untuk Kategori Petani Milenial Berprestasi.
“Lucky Gunawan dari BPP Kecamatan Cibadak, Rian Hidayat Penyuluh Non ASN BPP Cidolog, Miftah Riyadi Penyuluh Non ASN BPP Surade, Diat Sujatman Koordinator BPP Gegerbitung, Irna Yusmalia dari Nagrak, dan Dikri merupakan petani milenial Kecamatan Cisaat,” jelas Yuyus.
tiga di antaranya, kata ia, telah melakukan presentasi langsung di Dinas TPH Jawa Barat. Ketiganya yakni Lucky Gunawan, Miftah Riyadi, dan Rian Hidayat. Ketiganya melakukan presentasi pada 14 Mei lalu.
“Untuk Miftah Riyadi dan Rian Hidayat masuk dalam lima besar. Keduanya sudah diverifikasi lapangan untuk penilaian oleh tim juri Dinas TPH Jabar pada 22 Mei dan 30 Mei kemarin. Semoga mendapatkan hasil terbaik dan mengharumkan nama pertanian Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya. (Asep SH/***)