Gempa Bumi Berkekuatan 3,2 Magnitudo, Sebagian Warga Sekitar Cibarusah Merasa Panik

JABAR.KABARDAERAH.COM . CIBARUSAH – Gempabumi Tektonik menguncang di Sekitaran Cibarusah, Kabupaten Bekasi, terjadi hari Selasa, 10 Desember 2019, sekira pukul 12.54 WIB.

Mereka merasakan pergerakan tanah di Perumahan Mega Regency, Serang Baru, Kabupaten Bekasi.

Dikutip dari bisnis.com, Warga mendengar ada suara pergerakan tanah hingga amblas ke dalam. “Saya merasakan seperti ada tanah yang amblas di sekitar lokasi perumahan saya,” kata Clara Faradhika, 24, warga Perumahan Mega Regency, Cikarang, Selasa (10/2019) ke media bisnis.com.

Clara mengatakan sempat ada entakan-entakan saat terjadi gempa. Dia mengaku entakan itu sangat kencang.
“Tanah seperti ada yang bergerak-gerak. Saya takut karena hanya berdua sama anak di rumah,” kata Clara.

Kejadian itu membuat warga kaget dan sontak keluar rumah. “Cepat sekali terasa gempanya dan sudah hilang lagi,” ujarnya.

Warga Cibarusah Jaya, Kecamatan Cibarusah, Noval, 17, mengaku saat terjadi gempa ia merasakan tanah seperti bergoyang.

“Kayak ada yang gerak di dalam tanah, cepat banget tadi kejadiannya,” ungkap Noval.

Lain halnya dengan Abdul Syukur, Warga Sindang Mulya, Kecamatan Cibarusah, saat dikonfirmasi awak media kabardaerah.com, dirinya tidak merasakan apa apa. “saya tidak merasakan, lagi tidur saat kejadian” jawabnya.

Kepala BBMKG wilayah II Tangerang Hendro Nugroho, ST, M. Si. menjelaskan, Wilayah kab. Bekasi dan sekitarnya pada pukul 12:54:22 WIB diguncang Gempabumi Tektonik. Analisa BMKG menunjukan Berkekuatan M= 3,2 dengan pusat gempa terletak pada koordinat 6.54 LS – 107.08 BT, tepatnya berada di Darat pada jarak 22 KM barat daya kabupaten Bekasi dengan kedalaman 4 Kilometer.

“Masyarakat di himbau agar tetap tenang, hasil monitoring dari BMKG sampai pukul 14.00 WIB, belum adanya aktivitas gempabumi susulan (afthershock) dan BMKG akan selalu memantau perkembangan tersebut,” paparnya.
(MET).