Giat Bansos MPC PP Kabupaten Bekasi Ke Dua Desa Di Kecamatan Muara Gembong

JABAR.KABARDAERAH.COM . KAB. BEKASI – Ormas PP Kabupaten Bekasi Kembali gencar melakukan penyaluran Baksos dengan satu Komando dari Ketua MPC PP Kabupaten Bekasi H.Apuk Idris seluruh pengurus MPC dan PAC PP se Kabupaten Bekasi bergerak menuju lokasi penyaluran bantuan di Desa Pantai Bahagia d Desa Pantai Harapanjaya Kecamatan Muaragembong Kabupaten Bekasi.

Dalam pantuan awak media Minggu 07/03/2022, titik awal pemberangkatan di mulai dari Pasar bersih di Jalan Pilar Sukatani tim bertolak ke sekitar pukul 11.00 Wib.

Bantuan yang akan di salurkan berupa sembako, mie instan, air mineral,roti yang akan di salurkan pada warga masyarakat yang terdampak banjir khusunya di wilayah wilayah yang belum surut.

H.Apuk Idris Ketua MPC PP Kabupaten Bekasi ke awak media mengatakan,
“Syukur Alhamdulillah, bantuan pasca banjir hari ini mulai distribusikan ke masyarakat setempat. Kami mempunyai tanggung jawab menolong saudara kami, yang ikut terdampak banjir dan masih minim bantuan di lokasi tersebut,” kata H Apuk Idris, Minggu (07/03/2021).

H Apuk Idris menegaskan, Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi dipastikan terus bergerak membantu masyarakat terdampak banjir, dengan memberikan bantuan semaksimalnya.

“Musibah banjir ini butuh penangan yang cepat. Baik itu evakuasi, dapur umum, pendistribusian macam-macam bantuan seperti makanan, selimut, air bersih, juga kebutuhan balita dan anak-anak. Kita upayakan bergerak dengan maksimal,” jelasnya.

Pasca Banjir ini, Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi tidak akan berdiam diri. Karena masih ada tugas dan tanggung jawab bersama terus membantu para korban yang kemarin tergenang banjir, tukasnya,

Lanjut Ketua MPC PP Kabupaten Bekasi, “Sampai pasca banjir ini MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi Kami terus mendistribusikan bantuan. Kita tidak boleh berdiam diri karena saudara-saudara kita masih membutuhkan bantuan kita,” tegasnya.

Dia mengatakan, sejak banjir awal hingga banjir susulan tahap 2 ini Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi sudah konsentrasi menyalurkan bantuan sembako maupun bantuan tenaga kepada warga masyarakat yang terkena bencana, baik terdampak banjir atau terdampak langsung

“Pemuda Pancasila selalu hadir untuk kepetingan masyarakat, bangsa dan negara. Disaat masyarakat butuh bantuan, Pemuda Pancasila senantiasa hadir, dan selalu tanggap di tengah masyarakat untuk mengabdi,” katanya.

H. Apuk pun menyebut bukan kali ini saja Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi di melakukan kegiatan bakti sosial kepada masyarakat, baik membantu warga masyarakat yang nasibnya masih kurang beruntung maupun yang terdampak banjir.

Kegiatan bakti sosial membantu warga masyarakat yang terdampak banjir dan kegiatan sosial lainya sudah menjadi agenda kerja tahunan MPC PP Kabupaten Bekasi, Jelas H.Apuk Idris.

“Semoga atas apa yang telah dilakukan organisasi kami, baik dari Pengurus MPC, DanKoti Mahatidana, PAC, Srikandi dan Pengurus Ranting, dapat diterima dan bisa bermanfaat bagi masyarakat dan juga bisa menjadi magnet untuk semua,” tutup H. Apuk.

(Sule/*)