DAERAH  

H. Marwan Hamami Usulkan Penataan Gado Bangkong, Gubernur Minta Konsep Secepatnya

JABAR.KABARDAERAH.COM . SUKABUMI – Bupati Sukabumi H.Marwan Hamami mendampingi Gubernur Jawa Barat M.Ridwan Kamil mengunjungi Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Palabuanratu, Sabtu (31/08/2019).

Dalam kunjungannya Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil melakukan komunikasi dengan para nelayan dan memastikan teknologi smart fishing yang telah di launching beberapa waktu lalu berjalan dengan baik dan bermanfaat.

“Tadi pak Gubernur memastikan alat yang diberikan kepada nelayan bermanfaat dan dapat meningkatkan hasil tangkapan” jelas H.Marwan Hamami usai mendampingi Gubernur Jawa Barat.

Smart Fishing adalah aplikasi yang menggunakan teknologi satelit yang mempunyai daya scan, sehingga dapat mempermudah para nelayan mencari ikan

Bukan hanya berkunjung ke TPI Palabuanratu, Gubernur juga melihat lokasi Gado Bangkong untuk dilakukan penataan.

“Diperjalanan tadi disampaikan potensi pengembangan untuk penunjangan pariwisata dan penataan ruang sehingga beliau tertarik untuk melihatnya” ungkapnya.

Bupati menambahkan bahwa Gubernur meminta data dan kajian serta konsep penataan kawasan gado bangkong untuk di jadikan destinasi wisata baru.

“Pak gubernur meminta konsep penataannya seperti apa dan secepatnya disampaikan, kalau dilihat tadi pemikiran Gubernur sama dengan pemikiran kita, bahwa posisi ini akan kita manfaatkan untuk pariwisata dan kuliner serta rest area termasuk ada tempat untuk melihat Sunset, secepatnya usulan perencanaan 2020 akan kita sampaikan untuk di dorong pengembangan dan penataan kawasannya” pungkasnya
Investigasi KD JABAR SAMSUL ADITIA