DAERAH  

Jelang Ramandhan 1441 H/2020, Jalur Ciawi-Gadog Bogor Rawan Akan Kemacetan

JABAR.KABARDAERAH.COM . BOGOR – Menjelang datang nya bulan suci Ramadhan 1441 H/2020, khusus nya di jalur lampu merah Ciawi hingga Gadog harus menjadi perhatian khusus Polres Bogor. Pasal nya, wilayah ini selalu menjadi pusat kemacetan, terlebih saat menjelang datang nya waktu berbuka puasa.

Tradisi ” Ngabuburit ” bagi warga Sunda menjadi suatu hal yang tidak bisa di lepas kan dari diri mereka, pada saat menjelang datang nya waktu berbuka.

Melihat situasi dari bulan Ramadhan sebelum nya, jalur lampu merah Ciawi, simpang Cibedug hingga lampu merah Gadog selalu di penuhi volume kendaraan roda dua dan empat.

Di tambah lagi, di kawasan ini ada nya Rumah Sakit daerah terbesar yaitu RSUD Ciawi. Hal ini tentu nya menjadi catatan khusus pihak Sat Lantas Polres Bogor dan Dishub Kab Bogor dalam mengurai kemacetan, dan menjadi perhatian publik.

Terlebih lagi, ada nya informasi kegiatan bazar selama 1 bulan Ramadhan di kawasan tersebut, tepat nya di lapangan Cery ( sebelah RSUD Ciawi ), tentu nya akan menambah kesembrawutan. Karena akan di penuhi oleh pengunjung, dan kendaraan yang parkir di pinggir jalan.

Di hari biasa di luar bulan Ramadhan untuk Sabtu dan Minggu, antrian panjang sering terjadi mulai dari depan Polsek Ciawi hingga prapatan Gadog. Tidak tertutup kemungkinan, selama bulan Ramadhan nanti, volume kendaraan yang melintas di kawasan tersebut akan meningkat.

Warga masyarakat khusus nya para pengguna jalan yang setiap hari nya melintas di jalur Ciawi -Gadog berharap, kepada pihak Kepolisian dan Pemkab Bogor agar ini menjadi perhatian lebih, dan bisa menertibkan segala kegiatan di sepanjang jalur tersebut yang nanti nya akan menambah kemacetan.

( lukman )