Sukabumi, jabarkabardaerah.com -Komunitas Wartawan Sukabumi (Kowasi), di usianya yang ke-8 terus melakukan pembenahan Organisaainya. Seperti halnya dengan menggelar Rapat Kordinasi Keanggotaan, yang dilaksanakan di Cireunde Desa Giri Jaya Kecamatan Nagrak, Jumat 03 Agustus 2018.
Sebanyak 38 wartawan yang tergabung di Kowasi dari berbagai Media Cetak dan Online Hadir.
Ketua Kowasi Suyudi dari media Harian Jaya Pos dan Kabar daerah Jabar online, mengataka : “Fungsi Sosial Kontrol harus dikedepankan, namun Jangan sampai melanggar 11 poin Kode Etik Jurnalistik juga jangan keluar dari Pedoman UU Pers No.40 tahun 1999″, tandasnya.
Lebih lanjut Suyudi menjelaskan, Kowasi sebagai Organisasi Sosial Kontrol (Orsosmos) sudah mempunyai payung hukum tetap sesuai AD/ART, dengan Salinan Notaris Andari Wijayanti,SE.,SH, Nomor 01 yangg 9 Juni 2011. KOWASI dideklarasikan pada tanggal 29 Nopember 2010 di Cicurug Sukabumi.
Dalam Rakor tersebut menghasilkan Keputusan, antara Lain:
1. Segera Menggelar MUBES Tahunan di akhir bulan ini
2. Melaksanakan Puncak HUT dan Mubes yang ke-8
3. Melaksanakan Agenda Kerja dengan mengadakan Seminar Jurnalistik di akhir tahun ini
Pada kata akhir dicapai satu kata sepakat, dimana intinya Rakor yaitu; mengawal pembangunan di Sukabumi, dengan bertekad Bersatu yang lebih harmonis sebagai Sosial Kontrol.
” Kita bukan Organisasi Masyarakat (ormas) atapun LSM ,namun kita Komunitas wartawan yang berbaur dalam satu wadah, tambah Dendis Haris Wartawan Fakta Hukum dan Ham sebagai Sekertaris Kowasi.
Reporter : Anwar Rossa
Korwil 3 Jabar,Kabar daerah.com