Peduli Alumni, Mantan Ketua PGRI Kabupaten Cirebon Beri Santunan Untuk Elinah

JABAR.KABARDAERAH.COM . CIREBON – Mantan Ketua PGRI Kabupaten Cirebon periode 2017 – 2020, Edin Suhaedin menyambangi kediaman Elinah, Alumni 87 SMP PGRI Sumber, Kabupaten Cirebon di Blok Masjid Kelurahan Watubelah, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Rabu (17/2/21).

Meski tak lagi menjabat sebagai Ketua PGRI Kabupaten Cirebon, pria yang kini aktip sebagai Ketua di Komunitas Sepeda Pendidik dan Pensiunan (K-SEP) Cirebon ini, masih peduli dan memiliki rasa empati terhadap Elinah, Alumni 87 SMP PGRI Sumber, Kabupaten Cirebon yang tengah terbaring sakit selama dua tahun dan menderita lumpuh.

Edin mengatakan,” Mengetahui kabar dari media online kabardaerah.com, ada seorang Alumni SMP PGRI Sumber Kabupaten Cirebon yang telah dua tahun sakit dan lumpuh, hati saya tersentuh dan merasa sangat iba”.

“Saya atas nama komunitas sepeda K-SEP Cirebon merasa peduli terhadap saudara kita, alumni SMP PGRI Sumber yang menderita sakit, yang berdasarkan informasi sudah dua tahun, tidak mengalami perkembangan sembuh,” ujar Edin.

Tapi, lanjut Edin,” Elinah mohon bersabar, dan semoga diberi kekuatan, ketabahan, baik yang bersangkutan maupun suami dan keluarganya. Yang pasti kami memberi bantuan tidak seberapa, hanya sekedar belas kasih sajalah ingin menjalin hubungan silaturahmi dengan sesama, itu saja, bila diperlukan kursi roda, In Syaa Allah besok akan kami kirim,” ucapnya.

Dan, sambung Edin,” Kedatangan kami kesini tidak ada kaitan dengan hiruk pikuk atau campur aduk kepentingan organisasi, karena saya sudah pensiun, sudah purnabakti, ingin mengabdi sajalah, jalin silaturahmi, bangun kebersamaan tetap harus kita jaga, termasuk juga bangun kepedulian, itulah yang utamanya”.

Edin berharap,” Alumni PGRI Sumber agar selalu optimis dan semangat, silakanlah mencari jalan yang terbaik, demi kesuksesan dlm hidup ini, In Syaa Allah, Allah juga akan memberikan jalan terbaik menuju sukses. Tak lupa, tetap jalin kekompakan dan keutuhan untuk menjaga almamater SMP PGRI Sumber, ” pesan Edin.

“Sekolah sih di mana saja, yang penting sukses itu kan dibawa oleh dirinya sendiri. Silakan berkarya, silakan berbuat untuk kebajikan,” pungkasnya.

Sementara, suami Elinah, Abung Burhanudin, mengucapkan terima kasih tak terhingga atas kepedulian mantan Ketua PGRI Kabupaten Cirebon yang telah menjenguk dan memberikan bantuan ala kadarnya untuk Elinah.

“Terima kasih banyak pak, bapak peduli, jauh – jauh datang menengok dan memberi bantuan untuk istri saya, semoga kehadiran bapak kesini bisa membangkitkan semangat istri saya, sehingga bisa segera sembuh,” ucap Abung.

Diberitakan sebelumnya, Elinah, Alumni SMP PGRI sumber Kabupaten Cirebon terbaring sakit selama dua tahun dan mengalami lumpuh selama tiga bulan kebelakang.

Menurut suaminya, Elinah sakit bukan disebabkan Virus Corona yang tengah mewabah ini, melainkan sebelumnya hampir dua tahun kondisi fisik Elinah lemah. Setelah hampir dua (2) tahun sakit, sejak tiga bulan terakhir ini tiba-tiba Elina mengalami lumpuh dan hanya bisa berbaring di atas kasur.

Menurut penuturan suaminya, Elinah sebelumnya bisa duduk, berdiri dan kaki masih bisa jalan, walaupun dalam keadaan sakit. Gejala awalnya, ketika itu kata suaminya, ada mata ikan di telapak kaki, hanya mungkin tidak dirasa oleh Elinah, dan pada waktu kaki belum lumpuh, Elinah pernah berobat ke dokter, tapi kata dokter tidak apa – apa.

(yn)