DAERAH  

Sekda Ade Pimpin Rakor Persiapan Hari Jadi Ke-77Jabar Tingkat Kab. Sukabumi

JABAR.KABARDAERAH.COM . SUKABUMI — Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman Pimpin Rapat Persiapan Pelaksanaan Hari Jadi ke-77 Provinsi Jawa Barat Tingkat Kab. Sukabumi bersama unsur Forkopimda. Setda Palabuhanratu, Jumat (12/8/22).

Menyambut hari jadi ke 77 Provinsi Jabar seluruh Pemerintah Daerah se-Jabar diundang untuk memeriahkan dan mengikuti perlombaan di Bandung pada tanggal 19 Agustus 2022.

“Beberapa perlombaan yang akan ditampilkan disana yakni pembuatan nasi tumpeng sesuai dengan khas daerahnya, untuk Kabupaten Sukabumi sendiri ditugaskan pembuatan nasi tumpeng Ungu dan Bolu Pisang,” jelas Sekda.

Dalam ajang perlombaan tersebut, lanjut Sekda Ade melibatkan peserta sebanyak 30 orang dari masing-masing daerah dengan mengenakan kostum budaya adat Jawa Barat.

“Kabupaten Sukabumi siap mengirimkan peserta untuk memeriahkan hari jadi ke 77 Jabar,” jelasnya.

Sekda berharap, Forkopimda bisa berkolaborasi untuk mengikuti perhelatan yang diselenggarakan oleh Pemprov Jabar tersebut. (Asep SH)