DAERAH  

Tiga Sekolah Menengah Kejuruan, Melakukan Persiapan Untuk Berpacu Raih Akreditasi

Bogor. JabarKabarDaerah.Com -Sekolah Menengah Kejuruan merupakan suatu lembaga belajar dan mengajar serta tempat menerima dan memberi pelajaran (menurut KBBI). Sebuah sekolah akan bermutu jika terdapat pengakuan dan penilaian dari beberapa pihak yang berwenang yang disebut akreditasi sekolah.
Pemerintah melakukan akreditasi untuk menilai kelayakan program atau satuan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan nasional secara bertahap, terencana dan terukur agar lebih baik kedepannya.

Yang mana dalam waktu dekat ini, tiga Sekolah Menengah Kejurunan diantaranya :
1. SMK Nuansa Cigombong
2. SMK Bina Mandiri Cijeruk
3. SMK Taruna Negara Cijeruk
Kabupaten Bogor Jawa Barat.
Dari tiga sekolah tersebut akan Berpacu dalam meraih akreditasi
Dan,untuk mendapatkan hasil yang diharapkan, upaya pencapaian dan tahapan persiapan ia lakukan pada setiap sekolah secara maksimal siang maupun malam, tanpa mengenal lelah.

Pelaksananya kegiatan akreditasi yang akan dilaksanakan pada hari
Senin 12/11/ 2018. Semua itu betuk upaya badan akreditasi nasional ( BAN-S/M ) yang mana adalah, merupakan badan evaluasi mandiri yang menetapkan kelayakan program atau satuan pendidikan jenjang pendidikan dasar dan menengah jalur formal dengan mengacu pada standar nasionalisme pendidikan. Sebagai institusi yang bersifat mandiri dan bertanggung jawab kepada Mendiknas, BAN-S/M bertugas merumuskan kebijakan operasional, melakukan sosialisasi kebijakan dan melaksanakan akreditasi sekolah/madrasah. Dalam melaksanakan akreditasi sekolah/madrasah, BAN-S/M dibantu oleh Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah (BAP-S/M) yang dibentuk oleh Gubernur.

Akreditasi memiliki beberapa pengertian, di antaranya adalah sebagai berikut: Pengakuan terhadap lembaga pendidikan yang diberikan oleh badan yang berwenang setelah dinilai bahwa lembaga itu memenuhi syarat kebakuan atau kriteria tertentu. (KBBI); Pengakuan oleh suatu jawatan tentang adanya wewenang seseorang untuk melaksanakan atau menjalankan tugasnya. (KBBI); Kegiatan penilaian (asesmen) sekolah secara sistematis dan komprehensif melalui kegiatan evaluasi diri dan evaluasi eksternal (visitasi) untuk menentukan kelayakan dan kinerja sekolah. Kegiatan penilaian kelayakan dan kinerja suatu sekolah berdasarkan kriteria (standar) yang telah ditetapkan dan dilakukan oleh Badan Akreditasi Sekolah Nasional (BASNAS) yang hasilnya nanti, diwujudkan dalam bentuk pengakuan peringkat kelayakan.

Dari beberapa pengertian tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa yang dimaksud dengan akreditasi adalah pengakuan dan penilaian terhadap suatu lembaga pendidikan tentang kelayakan dan kinerja suatu lembaga pendidikan yang dilakukan oleh Badan Akreditasi Sekolah Nasional (BASNAS)
Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN-S/M) yang kemudian hasilnya berbentuk pengakuan peringkat kelayakan. Akreditasi ini dilakukan dengan membandingkan keadaan sekolah yang sebenarnya dengan kriteria standar yang telah ditetapkan. Sekolah akan mendapatkan status “terakreditasi” jika keadaan sekolah yang sebenarnya telah memenuhi kriteria standar yang telah ditetapkan. Sebaliknya, sekolah tidak dapat “terakreditasi” jika keadaan sekolah yang sebenarnya tidak memenuhi kriteria standar yang telah ditetapkan.

Dari rangkaian di kegiatan persiapan pra akreditasi yang dilakukan SMK Nuansa, SMK Bina Mandiri dan SMK Taruna Negara dalam upaya mencapai hasil yang maksimal agar mendapat pengakuan ” terakreditasi ” dapat terwujud dengan baik, dan pencapaian tersebut diharapkan banyak pihak. Agar lembaga pendidikan yang ada di Kecamatan Cigombong, Cijeruk dan Kecamatan Caringin menjadi lembaga pendidikan yang terdepan bermutu dan ber kuwalita.

Reporter : Anwar Ressa
Korwil 3 Jawa Barat Kabar Daerah.Com

Tinggalkan Balasan