Panwaslu Gelar Acara Pelantikan Dan Bimbingan PTPS Sekecamatan Cibarusah

CIBARUSAH, jabarkabardaerah.com –
PANWASLU kecamatan Cibarusah kabupaten Bekasi gelar acara Pelantikan dan Bimbingan teknis Pengawas Tempat Pemungutan Suara se kecamatan Cibarusah Minggu 24/03/19 di Aula kecamatan Cibarusah. Hadir dalam acara tersebut, WAKAPOLSEK Cibarusah IPTU.Kadarusman.SH, DANRAMIL Cibarusah yang di wakili PELTU.Imam Sujito, pengawas TPS se kecamatan Cibarusah, jajaran PANWASLU, juga Ketua PANWASLU Badriawan.SPdi pimpinan acara.

Di sela-sela waktu luangnya kegiatan acara BINTEK dan Pelantikan Pengawas Tempat Pemungutan Suara Badriawan S.Pd ketika di konfirmasi terkait kegiatan BINTEK dan PPTPS mengatakan kepada reporter kabar daerah jabar ”dengan di gelar acara Pelantikan PTPS mereka resmi menjadi pengawas di masing masing TPS, dan harus siap bertanggung jawab akan tugas nya, begitu pula dengan Bimbingan Teknik yang di sampaikan untuk bekal dan menambah pengetahuan akan fungsi nya sebagai Pengawas di TPS, minimal mereka memahami “, tukas Badriawan.

Lebih lanjut Badriawan menambahkan, sebagai penyelenggara pengawas PEMILU untuk DPR/DPRD Provinsi/DPRD kabupaten/Kota/dan Presiden serta Wakil Presiden tanggal 17 April tahun 2019 dengan melantik 217 Pengawas TPS sekecamatan Cibarusah adalah suatu langkah kedepan bagaimana sukses dan tidak nya PEMILU ini di awasi oleh PANWAS TPS, maka dari itu saya sebagai PANWAS dari Kecamatan Cibarusah dan komisioner kecamatan Cibarusah mengucapkan terimakasih terutama kepada masyarakat yang sudah berpartisipasi untuk menjadi PANWAS TPS, saya berharap kepada PANWAS di masing masing TPS agar komitmen dan bertanggung jawab akan fungsi nya, juga saya harapkan kerja sama nya untuk mewujudkan PEMILU yang jujur dan adil, sesuai dengan slogan BAWASLU bersama rakyat awasi PEMILU, bersama BAWASLU tegakan keadilan, kita berharap PEMILU yang akan datang sukses, aman, dan kondusif.

Sementara itu hal yang sama di tuturkan PELTU.Imam.Sujito mewakili DANRAMIL Cibarusah menuturkan kepada kabar daerah jabar usai acara Pelantikan PTPS ”saya sangat apresiasi dengan di gelarnya kegiatan BINTEK dan Pelantikan Pengawas TPS untuk menambah wawasan pengawas TPS ketika di lapangan, saya berpesan agar PANWAS TPS bersifat netal tidak memihak pada salah satu calon, sebagai prajurit TNI kita siap mensukses kan PEMILU tahun 2019, dan TNI bersikap netral, saya berharap PEMILU nanti berjalan sukses, aman, dan kondusif”, imbuh nya. (Abd.Syukur)