Pemkab Indramayu Permudah Warganya Travelling Ke Luar Negeri

INDRAMAYU, jabarkabardaerah.com – Dalam rangka memberikan kemudahan warga Indramayu yang ingin travelling ke luar negeri, Pemkab Indramayu siap hadirkan Pasport Masuk Desa(PMD). Bekerja sama dengan Ditjen Imigrasi, program tersebut akan di Launching dalam waktu dekat.

“Alhamdulillah, Pemkab yang bekerja sama dengan Ditjen Imigrasi akan siap melaunching Passport Masuk Desa dalam waktu dekat,” ujar Bupati Supendi

Adanya PMD ini, diungkapkan Bupati Supendi tak lebih menjawab akan memudahkan pelayanan pembuatan passport bagi warga indramayu termasuk para millenial yang ingin melakukan travelling ke luar negri.

“Warga Indramayu termasuk para Millenial kedepan tak akan pusing lagi ketika ingin membuat passport karena bisa membuat di desa masing-masing,” Pungkas Bupati Supendi.(C.Tisna/rilis)