DAERAH  

Sukardi Sekdes Tampan, Ramah Dan Murah Senyum, Nyalon Kuwu Desa Karangwangi

JABAR.KABARDAERAH.COM . CIREBON – Sebanyak 177 Desa dari 39 Kecamatan di Kabupaten Cirebon telah ramai mengikuti pesta Demokrasi pencalonan Kuwu (Kepala Desa) yang sudah digelar kampanye serentak mulai tanggal 18 Oktober 2019.

Salah satu desa yang melaksanakan Pemilihan Kuwu (Pilwu) dan Kampanye serentak adalah Desa Karangwangi Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon.

Calon Kuwu yang telah ditetapkan panitia sebelas hanya 2 orang, salah satunya Sukardi (35), Sekretaris Desa (Sekdes) yang telah menjabat 3 tahun, berival dengan Kuwu petahananya, H. Kaeron.

Motivasi utama Sukardi untuk mencalonkan, karena untuk lebih meningkatkan penataan pelayanan dan keguyuban masyarakat dalam membangun desa, ungkap Sukardi saat ditemui dikediamannya, usai Sholat Magrib berjama’ah, Sabtu (19/10/19).

Terlihat sebuah Masjid indah samping depan rumah Sukardi, pemilik toko alat-alat listrik dan pupuk bersubsidi 2008, yang dihiasi indahnya lampu neon dan cahaya terang benderang, bagaikan rembulan  purnama.

Di ruangan tamu adik ipar dari pengusaha Meubeler ternama H. Sobirin ini, menyapa ramah dan santun kepada media kabardaerah.com, yang datang bertamu, untuk bersilaturahmi dan berdialog perihal niatnya sebagai calon pemimpin desa Karangwangi periode  2019 – 2025.

Dalam penetapan dan tahapan kampanye yang telah diatur oleh Panitia sebelas Kecamatan Depok Kabupaten Cirebon, Sukardi  memperoleh nomor urut 1 dan mendapat giliran pertama untuk  berkampanye damai pada tanggal 18 Oktober 2019 dan hari Minggu tanggal 20 Oktober 2019.

Setelah melaksanakan dua kali pawai/kampanye terbuka untuk menyapa warga secara langsung  yang diikuti oleh ribuan warga pendukungnya yang militan, Sukardi tetap bersosialisasi ke rumah – rumah warga, tetap mengikuti ibadah dan  pengajian rutin dan bakti sosial ke pelosok – pelosok dusun yang berada di wilayah desa Karangwangi.

Sukardi memiliki Visi :

1. Karangwangi Berkemajuan.

Misi :

1). Kuat Eratkan Kesatuan Dan Persatuan
2). Meningkatkan SDM Aparatur Pemerintah Desa
3). Meningkatkan Pelayanan Terhadap Masyarakat
4). Menggali Potensi SDM / SDA yang ada dengan Maximal
5). Menata Kembali dan Meningkatkan Lembaga Pendidikan di Desa Karangwangi
6). Menggali Sumber Dana Lain diluar Dana Desa (DD) dan Anggaran Dana Desa (ADD), baik Fisik maupun Non Fisik
7). Menumbuh kembangkan kehidupan sosial dan Keagamaan
8). Mendorong terciptanya usaha – usaha peningkatan perekonomian masyarakat

Meski masih terbilang berusia muda, Sukardi banyak mengenyam
pengetahuan dan pengalaman di bidang Organisasi, yakni diantaranya :

1). Bendahara Gapoktan ( Gabungan Kelompok Tani) tingkat desa
2). Wakil ketua Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) tingkat Kabupaten, tahun 2018 sampai dengan sekarang
3). Ketua Maulid Nabi di Desa karangwangi, dengan Mubaligh KH. Mustofa Aqil
4). Sekretaris Maulid Nabi di desa karangwangi tahun 2018, dengan  Mubaligh H. Rhoma Irama dan KH Mustofa Aqil
5). Ketua Remaja Masjid tahun 2007.
Menyatukan pemuda dan santri di desa Karangwangi.

Salah seorang pendukung Sukardi yang tidak mau menyebutkan namanya mengatakan, selama menjabat sebagai Sekdes Karangwangi, Sukardi telah melaksanakan berbagai kegiatan yang sudah dibuktikan kinerjanya dengan baik kepada warga desa Karangwangi.

Menurutnya, dengan bekal pengetahuan dan pengalamannya itu,  Insya Allah Sukardi dapat mendulang suara terbanyak pada tanggal 27 Oktober 2019, dan Insya Allah resmi terpilih menjadi kuwu Definitif Desa Karangwangi masa bakti 2019 – 2025.

(yan/kd)